Peringatan HUT Bolmong ke-70: Sinergitas dan Prestasi dalam Pembangunan Daerah

Bupati Bolmong Limi Mokodompit menjadi Inspektur Upacara dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 Bolmong, Senin 25 Maret 2024.

ARGUMEN.CO, BOLMONG – Bolaang Mongondow (Bolmong) genap berusia 70 tahun pada, 23 Maret 2024. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) pun menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 di Halaman Kantor Bupati Bolmong, pada Senin 25 Maret 2024.

Bupati Bolmong Limi Mokodompit, memimpin upacara tersebut sebagai Inspektur Upacara (Irup).

Read More
banner 300600

Dalam pidatonya, Bupati Bolmong Limi Mokodompit menjelaskan bahwa tema perayaan HUT ke-70 Bolmong, yaitu “Teruslah Berkarya dan Bekerja Sama untuk Bolaang Mongondow yang Berbudaya, Berdaya Saing, Maju dan Mandiri”, bertujuan untuk mendorong sinergitas dalam melaksanakan pembangunan daerah.

Dia mengajak semua pihak untuk terus bekerja bersama dan mengoptimalkan potensi yang ada guna kemajuan pembangunan di daerah tersebut. Limi juga mengakui bahwa prestasi-prestasi yang telah diraih selama kepemimpinannya tidak lepas dari peran seluruh komponen masyarakat.

Limi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung berbagai program yang telah dicanangkan.

Selain itu, Bupati Bolmong Limi Mokodompit juga menyampaikan bahwa upacara peringatan HUT ke-70 Kabupaten Bolmong ini merupakan upacara terakhirnya sebagai Penjabat (Pj) Bupati Bolmong.

Dia mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh komponen masyarakat yang selalu mendukung, mengikuti, dan mengawasi pembangunan daerah tersebut.

Upacara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Ketua DPRD Welty Komaling, Sekretaris Daerah (Sekda) Bolmong Abdullah Mokoginta, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para anggota DPRD, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), camat, sangadi dan lurah, aparatur sipil negara (ASN) dan undangan lainnya. (*)

Related posts