Inovasi TEMAN Inspektorat Bolmong Pikat Kepala BPKP RI

Inspektur Daerah Bolmong Rio A. Lombone memberikan penjelasan kepada Kepala BPKP RI Muhammad Yusuf Ateh terkait dengan penggunaan aplikasi TEMAN Inspektorat hasil inovasi Inspektorat Bolmong.

ARGUMEN.CO, BOLMONG – Inspektorat Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) mendapat kepercayaan mewakili Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) mengikuti Expo Pengawasan Intern 20204 yang digelar Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Republik Indonesia (RI) di Krakatau Grand Ball Room Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur, 28 Mei 2024.

Expo Pengawasan Intern itu sendiri adalah rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) BPKP RI dengan menampilkan inovasi pengawasan dari masing-masing daerah di Indonesia.

Read More
banner 300600
Sekretaris Utama BPKP RI Ernadhi Sudarmanto saat berbincang dengan Inspektur Daerah Bolmong Rio A. Lombone.

Inspektur Daerah Kabupaten Bolmong Rio A. Lombone saat dihubungi sedang mengikuti kegiatan tersebut menjelaskan, dalam kegiatan ini, Inspektorat Daerah Kabupaten Bolmong mengenalkan 14 aplikasi inovasi pengawasan Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) Kabupaten Bolmong yang disebut Sistem Informasi Pengawasan “TEMAN Inspektorat” Daerah Bolmong. “Dalam kegiatan ini, Kabupaten Bolmong mewakili Provinsi Sulawesi Utara (sulut),” kata Rio.

Rio menjelaskan, peran Inspektorat Daerah dalam pengawasan keuangan dan pembangunan sangat penting. “14 inovasi pengawasan APIP Bolmong ini sudah berjalan yang kami kemas dalam aplikasi Teman Inspektorat,” ujar Rio.

Sementara itu, inovasi aplikasi “Teman Inspektorat” yang digagas oleh Inspektorat Kabupaten Bolmong mendapat perhatian khusus dari Kepala BPKP RI Muhammad Yusuf Ateh. 14 item inovasi ini menjadi produk unggullan untuk dikenalkan secara luas.

Saat berkunjung ke stand Inspektorat Bolmong yang menjadi perwakilan Provinsi Sulut, Kepala BPKP RI Muhammad Yusuf Ateh antusias berdiskusi dengan Inspekrut Daerah Bolmong Rio A. Lombone tentang inovasi pengawasan yang dicetuskan oleh Inspektorat Bolmong. “Inovasi TEMAN Inspektorat disambut antusias oleh Kepala BPKP RI,” kata Rio.

Pihaknya kata Rio, memberikan penjelasan terkait dengan penggunaan aplikasi yang diterapkan tersebut. “Iya. Kami memberikan penjelasan secara langsung kepada Kepala BPKP RI. Alhamdulillah, aplikasi ini mendapatkan antusias dari BPKP RI,” ujar Rio. (*)

 

 

Related posts